
Lee Cooper : Berbagi
Lee Cooper: Berbagi adalah program Corporate Social Responsibility dari Lee Cooper Indonesia, sebuah wujud kepedulian sosial yang menitikberatkan pada isu pendidikan. Dimulai dari tahun 2015, Lee Cooper telah menjadi sebuah brand yang peduli akan pengembangan kualitas pendidikan di Indonesia. Tahun ini Lee Cooper berkolaborasi dengan Indonesia Mengajar, meluncurkan koleksi khusus yang 10% dari penjualannya akan didonasikan untuk mendukung pengiriman Pengajar Muda dari Indonesia mengajar. Sebagai perusahan yang memiliki salah satu core values Thirst For Learning, Lee Cooper percaya bahwa pendidikan yang didukung tenaga pengajar berkualitas, akan membawa kemajuan bangsa yang lebih baik. |
